Jumat, 09 Maret 2018

MUTTAKIN:” K3RA MAUPUN KKGRA MULAI SEKARANG HARUS LEBIH PRO AKTIF DALAM MEMBANGUN KEBERSAMAAN”




Kab.Magetan (Pendma)-IGRA (ikatan guru raudhatul athfal) merupakan organisasi profesi yang merupakan wadah pembinaan dan kerja sama antara kepala RA dan guru guru RA untuk menyamakan VISI , MISI dan PRESEPSI dalam penyelenggaraan pendidikan pra sekolah dilingkungan kementerian Agama. untuk menuju Visi, Misi dan Persepsi tersebut  pada hari  Kamis (8/3)   di Aula Kantor Kementerian Agama Kab.Magetan, diselenggarakan pelantikan kepengurusan Kelompok Kerja Kepala Raudhatul Athfal (KKK-RA) dan Kelompok Kerja Guru Raudhatul Athfal (KKG-RA). Kegiatan ini dihadiri sekitar 100 orang Guru RA termasuk Kasi Pendma Sutrisno dan Pengawas RA/MI di Lingkungan Kankemenag Kab.Magetan
Sementara itu Muttakin Kepala sub.Bagian Tata Usaha mewakili Kakankemenag Kab.Magetan dalam arahannya setelah melantik KKG RA dan KKK-RA antara lain menyampaikan ucapan selamat kepada KKK-RA dan KKG-RA yang baru dilantik dengan harapan setelah pelantikan ini  dapat menjalankan tugas-tugasnya secara lancar, profesional dan penuh tanggug jawab, sehingga pelayanan terbaik kepada anak didik yang ada di tingkat Prasekolah/RA dapat terpenuhi.
Selain itu Muttakin berpesan kalau dirunut, KKG RA maupun KKK RA dari Tupoksi yang ada merupakan penjabaran instrumen kelengkapan dari tenaga pendidik dan kependidikan, untuk itu kedua elemen ini harus bisa memiliki konsekwensin logis bagaimana agar Lembaga RA mampu siap dan menyiapkan diri untuk bisa menjadi organisasi yang profesional. Dalam rangka mencapai itu “K3RA maupun KKGRA mulai sekarang harus lebih pro aktif  dalam membangun kebersamaan”. Dengan kebersamaan itulah diharap semuanya akan lebih banyak mendapat pengalaman-pengalaman baru yang akan meningkatkan profesionalitas Guru RA, sehingga dengan demikian RA akan semakin dilirik dan minati oleh masyarakat karena adanya nilai plus atau nilai lebih dari lembaga pendidikan pra sekolah yang lain.(Kurdi)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar